Lampion Karakter Kian Beragam, dari Bentuk hingga Warna

Categories: lampion Gantung
No Comments

Lampion merupakan lentera yang terbuat dari kertas dengan penerangan sebuah lilin di dalamnya. Lampion ini dahulu dipakai pada saat pesta atau perayaan. Kini lampion sudah memiliki perkembangan seiring adanya perkembangan zaman. Fungsinya tak hanya sebagai simbol dalam sebuah perayaan, tetapi juga sebagai hiasan. Banyak sekali jenis lampion saat ini, mulai dari lampion kertas, lampion gantung, lampion taman, hingga lampion karakter, serta masih banyak pula jenis lampion yang lainnya.

Lampion merupakan simbol kegembiraan hidup, sebab lampion memberikan penerangan pada malam hari. Lampion tidak terbuat dari kertas saja. Ada yang lebih rumit, yaitu lampion yang terbuat dari rangka bambu dan dibalut dengan kertas tebal atau sutera berwarna. Saat ini pun, terdapat lampion yang dibuat menggunakan kain dengan rangka kawat bahkan besi. Dari bentuknya pun memiliki inovasi. Awalnya lampion akrapb dengan bentuk-bentuk yang solid, seperti bulat, kapsul, ataupun kotak. Namun, sekarang banyak produsen lampion yang membuat lampion dengan bentuk lain yang sering kita jumpai. Lampion dengan bentuk-bentuk menyerupai karakter benda atau makhluk hidup disebut lampion karakter.

Keberadaan lampion sangat memberikan kesan pada masyarakat. Lampion unik ini memunculkan nuansa yang meriah dan semarak. Biasanya lampion yang berbentuk kartun akan sangat disukai oleh anak-anak. Lampion dengan karakter yang lucu biasanya berbentuk menyerupai bentuk kartun doraemon, keropi, mickey mouse, dan masih banyak yang lain. Tak hanya kartun, lampion ini juga memiliki bentuk menyerupai hewan, bunga, dan benda-benda unik lainnya. Selain bentuk, warna juga memiliki perkembangan. Kini, lampion tak hanya berwarna merah dan putih saja. Lampion saat ini memiliki warna yang beragam sehingga dapat membuatnya lebih menarik.

Lampion karakter dapat dipesan di produsen lampion, yaitu di Jezinalight. Biasanya pembuatan lampion karakter dari Jezinalight akan dimulai dari membuat konstruksi atau rangka. Setelah itu, akan diberi kain lalu dipasang instalasi listrik untuk lampunya. Tak lupa, dalam membuat konsumen tidak bosan, produsen dalam hal ini Jezinalight akan selalu melakukan inovasi dengan mencoba bentuk-bentuk baru.

Your Thoughts